Mata kuliah ini berisi pokok bahasan yang berkaitan dengan hakikat kurikulum dan pembelajaran, landasan, prinsip, dan pendekatan dalam pengembangan kurikulum, kerangka dasar kurikulum 2004, tantangan kurikulum dan pembelajaran di abad ke-21, Model pengembangan rencana pembelajaran dan perencanaan kegiatan ekstrakurikuler, perencanaan pembelajaran, karakteristik bidang studi pendidikan ekonomi, pengembangan desain instruksional bidang studi ekonomi berdasarkan kurikulum 2004, analisis desain instruksional bidang studi ekonomi. Melalui Mata kuliah ini diharapkan pembaca, khususnya mahasiswa pendidikan guru ekonomi dapat menganalisis kerangka teori pengembangan kurikulum dan penerapannya dalam merancang pembelajaran.