Mata kuliah ini berisi tentang panduan praktikum fisika untuk topik-topik yang terdiri dari praktikum teori ralat, gerak, getaran dan gelombang, kalor, fluida, optik, listrik statis, listrik dinamis, dan elektromagnet. Mata kuliah ini menuntut mahasiswa untuk menerapkan konsep-konsep fisika pada pelaksanaan praktikum. Selain mampu menerapkan konsep, mahasiswa juga dituntut untuk dapat merangkai alat praktikum, mengamati dan mencatat hasil percobaan, menyajikan, mengolah dan menganalisis data hasil percobaan serta menyimpulkan hasil percobaan. Mahasiswa dituntut untuk mampu melaksanakan 9 percobaan wajib ditambah 3 percobaan pilihan. Pencapaian belajar mahasiswa dinilai dari laporan hasil percobaan.